MATERI FINAL TEST PENDIDIKAN AGAMA KATOLIK 2017
Materi Final test
Pendidikan Agama Katolik semester I 2017
Kelas
I :
Pelajaran 7 : Allah Menciptakan Manusia
Rangkuman:
1.
allah ciptakan manusia pertama laki-laki dan
perempuan.
2.
laki-laki diciptakan dari tanah liat
3.
perempuan diciptakan dari tulang rusuk laki-laki
4.
laki-laki dan perempuan berbeda
5.
kita harus saling mengasihi dan saling membantu
.
Pelajaran 8 : Manusia Di Taman Firdaus
Rangkuman:
1.
Allah ciptakan taman yang indah untuk manusia,
namanya taman firdaus
2.
Allah tempatkan manusia di taman firdaus
3.
Manusia bertugas merawat dan memelihara taman
firdaus
4.
Kita harus pelihara dan rawar lingkungan agar
tetap indah dan bersih.
Pelajaran 9 : Manusia Jatuh Ke Dalam Dosa
Rangkuman
1.
manusia butuh aturan
2.
sebelum berdosa adam dan hawa hidup bahagia
3.
dosa menjauhkan manusia dari allah
4.
kita harus taat pada aturan agar hidup kita
bahagia
Pelajaran 10 : Allah Janjikan Juruselamat
Rangkuman
1.
allah janjikan
juruselamat kepada abraham
2.
allah berikan
tiga janji kepada abraham: pertama allah akan berika tanah
kedua
allah akan berikan keturunan ketiag allah akan berikan berkat
3. allah janjikan juruselamat untuk tebus
dosa umat manusia
Kelas
II:
Pelajaran 8 : Menara Babel
Rangkuman:
1.
Manusia sering kali bersikap sombong,mereka
merasa diri kuat,pintar dan berkuasa.
2.
Kesombongan membuat manusia lupa akan Tuhan.
3.
Tuhan tidak berkenan pada manusia sombong
4.
Menara Babel adalah lambang kesombongan manusia.
(Babel
: Allah menyerakkan dan mengacaubalaukan)
Pelajarann 9 : Allah Memanggil Abraham
Rangkuman
1.
Abraham adalah orang yang taat dan setia pada
Allah.
2.
Allah memanggil Abraham untuk menjalankan
perintah-Nya.
3.
Kampung Halaman Abraham bernama Ur Kasdim.
4.
Allah memanggil Abraham pergi ke Tanah Terjanji
atau Kanaan.
5.
Allah berjanji memberikan keturunan yang banyak kepada
Abraham.
6.
Allah
berjanji keturunan Abraham akan menjadi bangsa yang besar dan diberkati.
Pelajaran 10 : Abraham Mempersembahkan Ishak
Rangkuman
1.
Abraham adalah orang yang bertanggung
jawab,taat,dan setia kepada Allah.
2.
Karena teladan dan kesetiaannya,Abraham
disebut Bapa orang beriman.
3.
Allah menguji kesetiaan Abraham dengan meminta mengurbankan Ishak,anaknya.
4.
Abraham melaksanakan perintah dan kehendak
Allah.
5.
Allah memiliki kasih yang tulus kepada Allah.
Pelajaran 11: Yakub Dan Esau
Rangkuman
1.
Ishak memiliki anak kembar, yaitu Esau dan
Yakub.
2.
Esau bekerja sebagai penggembala.Ia suka berburu
dan tinggal di padang.
3.
Yakub tumbuh sebagai anak yang tenang. Ia suka
tinggal di rumah dan memasak.
4.
Ishak sangat menyayangi Esau.
5.
Ribka sangat menyayangi Yakub
6.
Esau menjual haknya sebagai anak sulung kepada
Yakub.
7.
Esau contoh anak yang tidak bertanggung jawab.
Kelas
III
Pelajaran 8 : Allah Menurunkan Manna Di Padang Gurun
Rangkuman
1.
Tuhan memperhatikan kebutuhan kita melalui
orang-orang di sekitar kita; orang tua,saudara,atau tetangga.
2.
Tuhan memperhatikan kebutuhan orang Israel
ketika mereka lapar.
3.
Roti yang diberikan Tuhan kepada orang Israel di
padang gurun disebut Manna.
Pelajaran 9 : Yohanes Pembaptis
Rangkuman
1.
Allah mengutus Yohanes Pembaptis untuk
mempersiapkan kedatangan Yesus Krisstus, Putra-Nya.
2.
Yohanes lahir dari rahim Elisabet yang lanjut
usia.
3.
Yohanes pergi bertapa di padang gurun.Di sana ia
berdoa dan berpuasa.Makananya belalang dan minumannya madu hutan.Pakaiannya
dari bulu unta.Ikat pinggangnya dari kulit.
4.Setelah
berpuasa,Yohanes Pembaptis pergi melaksanakan dua tugasnya:
a)
Menyerukan pertobatan agar orang-orang
Israel berbalik kepada Allah dan dibaptis.
b)
Mempesiapkan jalan bagi kedatangan
Kristus.
Pelajaran 10 : Yesus Memperbanyak Roti
Rangkuman:
1. Yesus suka membantu orang.
2. Perbanyakan roti dan ikan oleh Yesus bertujuan agar
kita senantiasa berbagi dengan orang-orang yang mengalami kekurangan.
Pelajaran 11: Perjamuan Malam Terakhir
Rangkuman:
1.
Pada malam Perjamuan Terakhir, Yesus makan
bersama murid-murid-Nya. Yesus menyerahkan diri-Nya berupa roti dan anggur.
2.
Perjamuan terakhir Yesus Menggambarkan
pengorbanan hidup-Nya di kayu salib.
3.
Yesus berpesan agar Perjamuan Terakhir
dikenangkan dalam Perayaan Ekaristi, khususnya pada malam Kamis Putih.
4.
Orang tua telah banyak berkorban bagi kita.
Kelas
IV
Pelajaran 7 : Bangsa
Israel Memasuki Tanah Terjanji
Rangkuman:
1.
Tanah yang dijanjikan Allah kepada Israel adalah
Kanaan.
2. Allah
menyertai perjuangan bangsa Israel menuju Tanah Terjanji atau Kanaan.
3. Pemimpin
bangsa Israel memasuki tanah Kanaan adalah Yosua.Sedang yang memimpin mereka
keluar dari Mesir adalah Musa.Musa meninggal di gunung Nebo.
4. Kota Yerikho adalah kota pertama yang direbut
Israel sebelum mencapai tanah Kanaan.Di Tanah Kanaan bangsa Israel memperoleh
kemeredekaan hidup
Pelajaran
8 : Samuel dan Saul
Rangkuman
1.
Pemimpin harus menjadi pelayan dan
menyejahterakan rakyat.
2.
Eli,Samuel dan Saul memimpin dan melayani bangsa
Israel.
3.
Orang tua Samuel bernama Elkana dan Hana.
4.
Samuel berarti “aku telah memintanya dari
Tuhan”.
5.
Orang Israel menghendaki seorang raja karena
mereka terpengaruh oleh budaya sekitar.
6.
Raja Israel pertama adalah Saul.Saul berasal
dari suku Benyamin.
Pelajaran 9 :
Daud Dipilih Allah Menjadi Raja
Rangkuman
1.
Pemimpin harus bisa menyejahterakan rakyatnya.
2.
Pemimpin harus arif, jujur, berhati mulia,
membela kepentingan rakyat, dan setia kepada Tuhan.
3.
Daud adalah pemimpin yang arif, jujur, berhati
mulia dan setia kepada Allah.
4.
Allah berkenan kepada pemimpin yang bisa
menyejahterakan rakyatnya.
5.
Kita juga bisa menjadi pemimpin yang arif,
jujur, berhati mulia dan setia kepada Allah.
Kelas
V
Pelajaran 8 :
Kerajaan Israel Runtuh
Rangkuman
1.
Allah satu-satunya sumber kebahagiaan.
2.
Manusia sering kali serakah dengan mencari
kebahagiaan duniawi.
3.
Sikap sombong,serakah,egois,membuat kita
melupakan Allah.
4.
Kerajaan Israel runtuh karena menyembah
barang-barang duniawi dan melupakan Allah.
5.
Dewa zaman sekarang :
Kekayaan,Kekuasaan,Kenikmatan.
Pelajaran 9 : Yesus Digoda
Rangkuman
1.
Setan selalu menggoda manusia.
2.
Setan menggoda Yesus setelah berpuasa di padang
gurun selama 40 hari dan 40 malam.
3.
Tiga godaan yang dialami Yesus :
a.mengubah batu menjadi roti,
b.melompat dari bubungan Bait Allah,
c.menyembah iblis.
4. Setan tidak berhasil menggoda Yesus
sebab Yesus percaya kepada Bapa-Nya.
5. Kita juga bisa mengalahkan setan jika
kita selalu percaya kepada Bapa.
Pelajaran 10 : Yesus Mengusir Roh Jahat
Rangkuman:
1. Roh jahat selalu menghasut kita untuk melawan Allah.
2. Roh jahat biasa mempengaruhi pikiran, sikap dan
perbuatan manusia.
3. Yesus dapat mengusir roh jahat karena Ia adalah Allah.
4.
Kita dapat melawan
roh jahat jika kita percaya kepada Tuhan.
Pelajaran
11: Yesus Mengampuni Orang Berdosa
Rangkuman:
1. Setiap orang pernah melakukan kesalahan.
2. Yesus mengajar supaya kita saling mengampuni
kesalahan.
3. Jika bertikai dengan sesama, kita harus berdamai.
4.
Yesus tidak menghukum
kita, tetapi mengampuni kita. Untuk itu, kita harus bertobat.
Pelajaran 12 : Yesus
Mengasihi Orang Yang Tersingkir
Rangkuman:
1.
Orang-orang tersingkir adalah orang-orang
miskin, tidak punya rumah, sulit memenuhi kebutuhan hidup.
2.
Yesus peduli dan cinta kepada orang-orang
tersingkir.
3.
Santa Teresa dari Kalkuta mengikuti teladan Yesus untuk melayani
orang-orang yang tersingkir
4.
Kita harus mencintai orang-orang tersingkir
sebab mereka adalah ciptaan Tuhan, sama sperti kita.
Kelas
6 : Seluruh materi semester I, Pelajaran 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7 , 8 dan 9.
Pelajaran 1. Aku Warga Negara Indonesia
Rangkuman
1.
Kita adalah warga negara Indonesia. Sebagai
warga negara kita mempunyai hak dan kewajiban, seperti tertulis dalam UUD 1945.
2.
Kita juga mempunyai hak dan kewajiban di dalam
keluarga, sekolah dan masyarakat.
a.
Hak kit di keluarga, misalnya, mendapatkan
makanan, mendapatkan pendidikan yang layak, dan mendapatkan kasih sayang.
Kewajiban kita, misalnya, menaati peraturan, mendengarkan nasihat orang tua,
dan menjaga nama baik kelurga.
b.
Hak kita di sekolah, misalnya,
mendapatkan pengajaran yang baik,
mendapatkan penghargaan dari guru, dan mendapatkan perhatian dari guru.
Kewajiban kita, misalnya, menaati tata tertib,belajar dengan tekun, menjaga
nama baki sekolah, dan menghormati guru.
Hak kita di masyarakat, misalnya, mendapatkan
pendidikan yang layak, mendapatkan perlindungan hukum, dan mengikuti pemilihan
umum. Kewajiban kita, misalnya, membayar pajak, rekening listrik dan menaati
aturan lalu lintas.
Pelajaran 2 : Aku Warga Dunia
Rangkuman
1.
Hubungan antarmanusia didasarkan pada
kepentingan ekonomi, sosial, budaya, politik, keamanan, dan terutama kasih.
Kasih membuat dunia menjadi lebih baik, lebih indah, dan lebih manusiawi.
2.
Allah berkuasa atas manusia. Ia menyatukan umat
manusia dari segala bangsa.
3.
Allah ingin bangsa-bangsa di dunia bekerja sama
dan saling membantu.
Pelajaran 3 : Bangsa Indonesia
Rangkuman
1.
Bangsa Indonesia terdiri dari suku-suku yang berbeda. Perbedaan itu
adalah kekayaan kita.
2.
Kita perlu bersatu sebagai satu bangsa.
3.
Cita- cita bangsa Indonesia adalah kedamaian, keamanan, dan
kesejahteraan bersama. Kedamaian bangsa
mendukung kedamaian dunia.
Pelajaran 4 : Keindahan Nusantara
Rangkuman:
1.
Allah menciptakan alam Nusantara
yang sungguh indah. Tugas kita adalah mengelolanya secara bertanggung jawab.
Jika kita merusak alam, kita tidak menghargai Allah yang menciptakannya.
2.
Cara merawat keindahan Nusantara
adalah membuang sampah pada tempatnya, menggunakan air seperlunya dan menebang
pohon secara terbatas.
Pelajaran 5 : Nabi Elia
Rangkuman:
1.Bangsa Israel mengalami
penderitaan karena menyembah
berhala.Mereka tidak lagi menyembah Allah.Mereka tidak setia.
2.Nabi Elia diutus Allah untuk
menobatkan bangsa Israel.
3.Elia disebut nabi karena ia
adalah utusan Allah.
Pelajaran 6: Nabi Yesaya
Rangkuman:
1.
Allah setia pada janji-Nya untuk menyelamatkan
manusia.
2.
Para nabi mengajak manusia untuk setia kepada
Allah
3.
Nabi Yesaya mengajak orang Israel untuk bertobat
dan setia kepada Allah.
Pelajaran 7 : Nabi Amos
Rangkuman:
1.
Keserakahan adalah pemicu ketidakadilan dalam
masyarakat. Keserakahan menyebabkan manusia lupa diri dan mementingkan diri
sendiri.Akibatnya,yang kaya makin kaya,yang miskin makin miskin.
2.
Nabi Amos diutus oleh Allah untuk mengingatkan
ketidakadilan di Israel.
3.
Bertindak tidak adil adalah dosa.Dosa-dosa orang
Israel adalah:
a.
Sekelompok kecil orang yang serakah menguasai kekayaan.
b.
Orang-orang berkuasa dan kaya memeras dan menipu orang – orang kecil.
c. Upacara keagamaan yang meriah
dipergunakan untuk menutupi
kejahatan.
Pelajaran 8 : Bangsa Israel Pulang
Dari Pembuangan
Rangkuman
1.
Selama 70 tahun
bangsa Israel dibuang ke Babilonia karena tidak setia kepada Allah.
2.
Melalui Koresy,raja Persia,Allah membebaskan
bangsa Israel dari pembuangan di Babilonia.
3.
Allah mengutus Zerubabel,Nehemia dan Ezra untuk
memperbaiki kondisi bangsa Israel di Yerusalem.Zerubabel memimpin rombongan
Israel.Nehemia adalah pegawai Kerajaan Persia yang menjadi penasihat
pembangunan Bait Allah dan kita Yerusalem.Ezra menjadi penasihat rohani bangsa
Israel.
4.
Bait Allah menjadi pusat peribadatan bangsa
Israel.
5.
Yesus membebaskan kita dari dosa.
Pelajaran 9 : Bangsa Israel Merindukan
Mesias
Rangkuman
1.
Bangsa Israel sangat menderita ketika mereka
hidup di pembuangan.
2.
Bangsa Israel menyesal dan merindukan Mesias
yang bisa membebaskan mereka dari penderitaan.
3.
Allah mengutus nabi Yesaya untuk memberitahukan
janji-Nya membebaskan bangsa Israel.
4.
Janji-janji Allah kepada bangsa Israel melalui
Nabi Yesaya:
Ø
Allah akan datang menyelamatkan Israel.
Ø
Orang sakit akan disembuhkan.
Ø
Orang Israel akan diberikan tanah yang subur dan
hasil yang berkelimpahan.
Ø
Orang-orang akan bergembira dan bersukacita.
5. Janji Allah akan
Mesias terpenuhi dengan kedatangan Yesus Kristus.
Komentar
Posting Komentar